Breaking News

Pemda Dukung Terselenggaranya Festival "Kecimol" Sebagai Bentuk Dukungan Sekaligus Pembinaan

Kepala Dinas Pariwisata Kabupaten Lombok Timur, Iswan Rahmadi.

LOMBOKTIMUR.Bumigoramedia.com - Pemerintah Daerah (Pemda), Kabupaten Lombok Timur melalui Dinas Pariwisata(Dispar). dalam upaya mengembangkan destinasi maupun atraksi wisata di daerah ini, memberikan perhatian kepada semua sektor secara proporsional.

Hal tersebut ditegaskan Kepala Dinas Pariwisata Lombok Timur Iswan Rakhmadi Kamis (19/01/2023).

Pemda, sebagai bentuk pembinaan memberikan perhatian kepada komponen di berbagai sektor, termasuk festival kecimol yang diselenggarakan Asosiasi Kecimol NTB.

Iswan menyampaikan dari segi pengembangan ekonomi kreatif, kelompok kecimol, yang di Lombok Timur jumlahnya mencapai tak kurang dari 130 grup itu, juga adalah komponen yang perlu mendapat dukungan atau fasilitasi. Ia mengakui dukungan Pemda terhadap kegiatan tersebut sesuai porsi.

“kalau dinilai secara materi jumlahnya mencapai 10-20% untuk fasilitasi pembukaan kegiatan,” terangnya.

Ditambahkan Iswan, kecimol sebagai bagian dari pengembangan ekonomi kreatif membuka lapangan kerja bagi masyarakat sehingga perlu mendapat perhatian dalam bentuk pembinaan.

Pembinaan itu salah satunya dalam bentuk fasilitasi, Pembinaan yang dilakukan oleh asosiasi, maupun Pemerintah Daerah diharapkan dapat mengurangi dampak negatif kecimol yang kerap disoroti masyarakat.

Asosiasi sendiri telah memberikan batasan dalam bentuk awik-awik bagi setiap grup kecimol, seperti larangan mengonsumsi alkohol dan narkoba serta meninggalkan porno aksi dan kesan seronok. Bagi grup yang melanggar hal itu akan dikenai teguran hingga denda.

(BM-rahma)

0 Komentar

© Copyright 2022 - BumigoraMedia